Tips onboarding

Setiap perusahaan, pastinya akan merekrut karyawan baru untuk menunjang visi dan misi perusahaan. Sebagai perusahaan yang baik, dalam merekrut karyawan baru tentunya harus membuat karyawan tersebut dapat menyesuaikan diri di lingkungan kerja yang baru sehingga karyawan tersebut betah dan dapat bekerja dengan baik. 

Proses penyesuaian tersebut tidak hanya dilakukan bagi karyawan baru, namun juga untuk memberikan citra positif perusahaan agar kinerja karyawan lebih baik. Untuk itulah sangat pentingnya onboarding. Apa yang dimaksud dengan onboarding karyawan? Simak dalam artikel ini! 

Apa itu Onboarding Karyawan?

Tips onboarding

Onboarding karyawan adalah proses yang dilakukan agar karyawan dapat menyesuaikan diri dengan lingkungan dan perannya di lingkungan kerja yang baru. Onboarding karyawan berfungsi bagi produktivitas perusahaan kedepannya, karena dengan adanya onboarding karyawan, karyawan baru tersebut dapat mengenal dengan jelas lingkup pekerjaan dan juga orang-orang yang akan berkoordinasi dengannya. Sehingga karyawan baru dapat memberikan output kinerja yang jauh lebih optimal. 

Biasanya di dalam sebuah perusahaan, salah satu yang bertanggung jawab ketika sedang melakukan onboarding yakni dari divisi HRD. Dimana tugasnya adalah memperkenalkan karyawan baru dalam lingkungan dan perannya agar dapat menjalan tugas dengan baik dan nyaman. 

Pentingnya Onboarding 

Proses penyesuaian karyawan dalam lingkungan barunya pastinya sangat penting dan dapat mempengaruhi kinerja. Apabila karyawan merasa nyaman dengan lingkungan kantor, pastinya akan memberikan hasil kinerja yang baik. Oleh karena itu onboarding penting karena dapat memberikan: 

  1. Kesempatan dalam mengenalkan dan memastikan bahwa karyawan tersebut mengerti mengenai  visi,misi dan nilai perusahaan.
  2. Merupakan masa yang tepat bagi karyawan baru untuk memahami tanggung jawab, hak, hingga prosedur yang berlaku di perusahaan
  3. Kesempatan bagi karyawan untuk memutuskan melanjutkan masa kerjanya atau tidak. Masa onboarding merupakan masa yang tepat untuk karyawan menentukan motivasi kerja, hingga kinerja lingkungan di sekitarnya. 
  4. Menumbuhkan engage dari karyawan kepada perusahaan yang bertujuan untuk memastikan bahwa karyawan mendapatkan kesempatan yang baik untuk berkarir di perusahaan tersebut dan menurunkan tingkat karyawan untuk berpindah (turnover).

Tips Onboarding ke Karyawan 

Tips onboarding

Berikut ini adalah beberapa tips onboarding yang bisa Anda lakukan ke karyawan baru: 

  1. Dilakukan sejak Offering Letter Ditandatangani  

Karyawan baru tentunya akan merasa lebih tenang jika pada saat menandatangani offering letter, dengan keputusan bahwa kedua belah pihak telah menyatakan akan bekerja dan mempekerjakan karyawan tersebut dengan adanya bukti offering letter yang telah ditandatangani. Usahakan saat hari pertama masuk kerja, karyawan telah mendapatkan perlengkapan kantor, meja kerja, hingga proses administrasi yang telah dipersiapkan. 

  1. Jangan Berlebihan dalam Merancang Onboarding 

Saat hari pertama karyawan masuk, pastikan Anda mengajaknya dalam sesi orientasi. Perhatikan dengan baik jadwal kegiatan dan materi informasi yang hendak diberikan kepada karyawan baru dan jangan memberikan semua informasi dalam satu hari, karena dapat membuat karyawan tidak mengerti poin yang Anda sampaikan. Diskusikan dengan Manajer divisi karyawan baru tersebut untuk mengoptimalisasi proses onboarding. 

  1. Libatkan Karyawan Baru dalam Berbagai Perbincangan 

Agar onboarding karyawan baru bisa berjalan dengan lancar, maka Anda dapat melibatkan karyawan baru tersebut dalam topik perbincangan, sehingga mereka dapat menunjukkan kapabilitasnya. Karyawan baru juga dapat belajar bagaimana pengalaman yang didapat ketika melakukan diskusi dan tentunya hal ini dapat meningkatkan kepercayaan diri yang jauh lebih optimal.

  1. Jangan Memberikan Beban Kerja yang Berat di Awal 

Dalam proses atau periode onboarding biasanya karyawan akan diberikan tugas yang sesuai dengan jobdesk yang telah ditentukan. Namun masih sebatas permulaan. Jangan langsung memberikan beban kerja yang berat, hal ini dapat mengurangi motivasi karyawan dalam bekerja. 

Tips Onboarding Karyawan Online 

Tips onboarding

Seperti yang Anda ketahui, semenjak pandemi covid-19 berlangsung maka banyak perusahaan yang menerapkan sistem online atau remote. Hal inilah yang kemudian menjadikan adanya karyawan yang melakukan pekerjaan dari rumah atau secara remote. Untuk melakukan proses onboarding secara online, maka biasanya dilakukan setelah kandidat menandatangani offering letter. 

Anda juga bisa menggunakan program onboarding secara online, yakni dengan menyiapkan file berbentuk PPT, administrasi, serta alat kantor yang dikirimkan ke alamat karyawan baru.  tersebut. Memaksimalkan proses onboarding dengan menambahkan new hire booklet atau informasi bermanfaat lain yang dapat membantu karyawan baru beradaptasi di perusahaan dan tentunya mengenalkan karyawan baru di sektor internal perusahaan.  

Baca juga: Apa itu Employee Engagement & Manfaat, Cara Meningkatkannya

Cobalah untuk melakukan kegiatan daily meeting  secara online agar karyawan baru tidak bingung ketika berada dalam lingkungan kerjanya. Selain itu dengan adanya daily meeting maka mereka dapat mengetahui rekan kerjanya serta mengetahui job desk secara detail ataupun bertanya mengenai pendapat ataupun masalah yang dialami. Lancar by Danamas merupakan platform digital untuk pinjaman online yang dapat Anda gunakan untuk mengembangkan usaha. Hanya dengan agunan properti dan pengajuan Anda bisa dilakukan secara mudah kapanpun dan dimanapun. Segera daftarkan diri Anda, dan dapatkan pinjaman mulai dari Rp 50 Juta hingga Rp 2 miliar. Anda juga dapat menghitung nilai properti Anda disini.

Ajukan Pinjaman Lancar

Simulasi Pinjaman Lancar

Artikel Lainnya

bisnis rice bowl rumahan

 20 Bisnis Rice Bowl Rumahan dengan Ide Menu, Modal & Untung!

Bisnis rice bowl rumahan adalah bisnis yang cukup menjanjikan jika ditekuni dengan serius. Peluang usaha ini tidak hanya memberi keuntungan, namun Anda juga memiliki kesempata

usaha-rumahan-modal-50-ribu

30+ Usaha Rumahan Modal 50 Ribu Untung Besar

Banyak orang yang beranggapan bahwa membuka usaha membutuhkan modal yang besar. Padahal, dengan perkembangan teknologi sekarang ini, anda bisa memulai bisnis rumahan hanya den

contoh-komoditi-ekspor-nonmigas-indonesia-adalah

10+ Jenis Komoditas Ekspor Indonesia Migas & Non Migas

Apa yang Anda pikirkan ketika mendengar kata komoditas? Komoditas tidak dapat dipisahkan dari pengaruhnya terhadap masyarakat, karena tergolong sebagai benda yang relatif muda